TARAKAN – Sebuah gudang di jalan di Jalan Mulawarman, Gang Tambak RT 14, Kelurangan Karang Anyar Pantai, Kecamatan Tarakan Tarakan Barat, terbakar pada Minggu (12/9/2021) malam.
Gudang semi permanen yang diketahui milik pengusaha Juanda itu terbakar sekira pukul 19.27 Wita. Api terlihat menyala di kegelapan malam sehingga membuat warga sekitar berhamburan keluar untuk membantu memadamkan.
Pemadam Kebakaran tiba sekira pukul 19.39 Wita dan langsung melakukan aksinya. Dengan menurunkan 4 unit mobil pickup masing-masing 2 unit dari Mako PMK Tarakan, 1 unit dari Pertamina dan 1 unit dari PMK Sektor Barat serta 4 mobil penyuplai air dan dibantu 37 petugas, api berhasil dipadamkan sekira pukul 20.15 Wita.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah karena gudang tersebut digunakan untuk menyimpan barang-barang bekas proyek yang tidak terpakai lagi seperti plywood.
Informasi yang diperoleh awak media ini, diduga api berawal dari sampah yang dibakar penjaga gudang. Akan tetapi kepolisian tidak mau terburu-buru memastikan penyebabnya dan masih akan mendalami dengan menggali keterangan dari saksi-saksi.
“Kita belum bisa pastikan karena itu gudang kosong dan tidak ada penjaga sama sekali. Kemudian juga tidak ada aliran listrik, keterangan dari saksi seperti itu,” ujar Kasi Kum Polres Tarakan Atos Pramono di lokasi kejadian.
Kalaupun ada aktivitas di dalamnya, lanjut Atos Pramono, biasanya hanya penjaga yang datang untuk berkebun. Namun informasi yang diperolehnya, pada hari itu tidak ada penjaga gudang yang datang. (jkr)
Discussion about this post