TARAKAN – Safari Ramadan Pemerintah Kota (Pemkot) Tarakan pada malam ke 14 Ramadan 1446 Hijriah, Kamis (13/3/2025) lebih spesial.
Pasalnya, Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul M.Kes, bersama Wakil Wali Kota Tarakan, Ibnu Saud melaksanakan buka puasa dan tarawih bersama karyawan Perumda Air Minum Tirta Alam Tarakan.
Wali Kota, dr. Khairul, M.Kes mengaku sebenarnya Safari Ramadan bersama karyawan Perumda Tirta Alam Tarakan diagendakan tahun lalu. Namun baru bisa terealisasi tahun ini.
“Dalam rangkaian Safari Ramadan ini kita buat satu jadwal ke PDAM, sekalian buka puasa bersama untuk menjalin silaturahmi dengan seluruh karyawan PDAM,” ujar Wali Kota Khairul.
Terlepas hal itu, Khairul mengapresiasi kinerja Perumda Tirta Alam Tarakan yang terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada pelanggan.
“Saya apresiasi PDAM dari hari ke hari semakin membaik. Walaupun tentu masih ada yang harus kita benahi. Dimana diketahui penduduk bertambah, dan termasuk kondisi Tarakan yang krusial karena kita tergantung hujan. Sehingga di titik krusial, kondisi jarang hujan,” tutur Wali Kota Khairul.
Mengantisipasi hal itu, Wali Kota menilai perlu menambah lagi embung sebagai tempat menampung air hujan.
Pemkot Tarakan sendiri telah menyediakan lahan di Kecamatan Tarakan Utara untuk pembangunan embung dan sedang dalam proses pembebasan lahan.
Sementara untuk pembangunannya nanti, pihaknya menyerahkan kepada Balai Wilayah Sungai Kementerian Pekerjaan Umum.
Sementara itu, dalam kegiatan tersebut dirangkai pemberian simbolis Tunjangan Hari Raya (THR) untuk pensiunan karyawan Perumda Tirta Alam Tarakan.
Direktur Perumda Tirta Alam Tarakan, Iwan Setiawan menyampaikan kegiatan ini sebagai bentuk silaturahmi bersama Pemkot Tarakan.
Direktur Perumda Tirta Alam Tarakan, Iwan Setiawan mengungkapkan kegiatan ini sebagai bentuk syukur atas kinerja Perumda Tirta Alam Tarakan yang berjalan dengan baik dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan.
“Mudahan pelayanan semakin baik, sebagai ucapan syukur terhadap pelayanan PDAM selama ini berjalan dengan baik, kita mohon doanya dari pelanggan,” harap Iwan Setiawan.
Acara ini sekaligus menjadi momentum untuk mengapresiasi purna tugasnya manajer umum serta Hari Ulang Tahun Direktur Perumda Tirta Alam Tarakan.
Dalam acara tersebut juga dilakukan pemberian simbolis Tunjangan Hari Raya (THR) untuk pensiunan dan karyawan Perumda Tirta Alam Tarakan. (jkr)
Discussion about this post