NUNUKAN – Untuk meningkatkan Sinergitas antara pemerintah daerah dan insan pers,, Bupati Nunukan, H. Irwan Sabri melaksanakan buka puasa bersama wartawan dan Organisasi Perangkat Daerah terkait, Jumat (7/3/2025).
Buka puasa bersama yang diadakan di Cafe Sayn, Nunukan ini juga dihadiri Pj. Sekretaris Daerah Nunukan, H. Asmar, Asisten Pemerintahan dan Kesra H. Abdul Munir, Kadis Kominfotik Kaharuddin, Kabag Prokopim Joned, Sekretariat DPRD, PWI Nunukan, SMSI, JMSI, serta para insan pers yang berada di Nunukan.
Dalam sambutannya, Bupati Irwan Sabri menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada para insan pers yang selama ini sudah berkolaborasi dan bersinergi dengan pemerintah daerah.
“Saya juga berterima kasih kepada wartawan yang selama ini sudah menyampaikan berita-beritanya tentang pemerintah Daerah yang diberitakan sampai ke masyarakar,” ujar Bupati.
Bupati juga meminta kepada para wartawan untuk terus bekerjasama dengan pemerintah daerah untuk menyampaikan berita-berita yang konstruktif, berguna dan memberikan aspirasi bagi masyarakat.
Bupati juga menyampaikan kepada para wartawan, bahwa Bupati tidak memilih-milih media yang akan dirangkul.
“Saat ini pemilihan sudah usai, saya juga sudah dilantik jadi mari kita bersama-sama memberikan informasi yang positif, yang baik kepada masyarakat kabupaten Nunukan,” ungkapnya. (Dewi: Man/Tus)
Sumber: Bagian Prokopim Setda Nunukan
Discussion about this post