TARAKAN – Puluhan atlet meramaikan Final Body Fitness Competition 2023 Open se-Kalimantan di halaman Markas Komando (Mako) Satuan Patroli (Satrol) Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) XIII/Tarakan, Jumat (11/8/2023).
Kejuaraan yang dibuka Wakil Komandan Lantamal XIII/Tarakan, Kolonel Marinir Bambang Wahyuono ini mendapat sambutan positif dari pecinta olahraga pamer otot ini.
Atlet tidak hanya berasal dari Kaltara saja, tapi juga datang dari Kalimantan Timur (Kaltim). Di antaranya dari Kabupaten Berau dan Samarinda.
Menyampaikan sambutan Komandan Lantamal XIII/Tarakan, Laksamana Pertama TNI Deni Herman, Wadanlantamal XIII Tarakan, Kolonel Marinir Bambang Wahyuono menyampaikan bahwa kejuaraan ini digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-8 Lantamal XIII/Tarakan sekaligus Hari Kemerdekaan RI ke-78.
“Sebagai bentuk sinergi dan kepedulian Lantamal XIII, dalam rangka rangkaian peringatan HUT Lantamal XIII yang ke-8 ini, Lantamal XIII menyelenggarakan berbagai ajang lomba. Salah satunya final Body Fitness Competition 2023,” ujar Bambang Wayuono.
Kejuaraan ini dimaksudkan juga sebagai ajang pembinaan bagi atlet fitnes dan binaraga, yang kelak bisa diharapkan berprestasi di tingkat lokal hingga nasional.
“Untuk dapat terus berprestasi, pastilah membutuhkan pengorbanan serta konsep pembinaan terus menerus dan menyeluruh, melibatkan semua pihak. Didasari itulah Lantamal XIII mencoba berbuat untuk Kaltara dengan mengadakan kompetisi ini sebagai ajang pembinaan atlet di daerah,” ungkap Bambang.
“Melihat militansi para peserta dan animo masyarakat, saya yakin banyak sekali bibit-bibit atlet yang berpotensi di Kaltara ini Suatu harapan besar dengan adanya even ini akan lahir atlet-atlet profesional yang berprestasi di ajang berikutnya, baik lokal maupun nasional,” lanjut perwira menengah TNI AL ini.
Sisi positif lainnya, lanjut Bambang, melalui kejuaraan ini diharapkan dapat meningkatkan kebersamaan dan mempererat silaturahmi serta persaudaraan di antara sesama manusia yang tujuan besarnya adalah menguatkan persatuan dan kesatuan di antara komponen bangsa.
Sementara itu, dalam sambutannya, Gubernur Kaltara, Drs. H. Zainal Arifin Paliwang S.H, M.Hum mengharapkan semua pihak dapat menjunjung sportivitas bertanding.
“Saya mengimbua agar panitia dan para peserta tetap menjalankan serta menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dengan sangat baik,” harap Gubernur melalui Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setprov Kaltara, Bustan.
Gubernur mengapresiasi kepada pemenang dan mendorong untuk terus maju dengan tidak berpuas diri terhadap prestasi yang diraih.
Sedangkan yang belum berhasil, Gubernur berharap tidak putus asa dan terus berlatih serta berusaha. Menurut Gubernur, menang atau kalah bukan yang utama, tetapi berkompetisi dengan baik untuk meraih hasil terbaik.
Gubernur juga mengucapkan selamat HUT Lantamal XIII/Tarakan ke-8 dan berdoa agar Lantamal XIII/Tarakan terus meningkatkan komitmen, kebersamaan dan kompetensi untuk terus menjadi garda terdepan dalam menjaga kedaulatan laut Indonesia.
Gubernur juga mengapresiasi Lantamal XIII/Tarakan dan jajarannya yang selama ini telah bersinergi dengan Pemprov Kaltara, menciptakan rasa aman di wilayah perbatasan laut Kaltara. (jkr)
Discussion about this post