TARAKAN – Panitia kontingen memastikan kontingen Kalimantan Utara (Kaltara) telah siap bertolak ke Bandung untuk tampil di Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (FORNAS) VII/Jawa Barat.
Itu dipastikan setelah panitia menggelar rapat di Tarakan, Kamis (8/6/2023) guna merampungkan kesiapan keberangkatan.
“Persiapan kita sudah 90 persen. Ting perencanaan siap-siap berangkat saja,” ujar Ketua Panitia Kontingen, Safril Husin kepada jendelakaltara.co dikonfirmasi melalui telepon genggamnya.
Disinggung kesiapan pegiat, Safril yang juga menjabat Kepala Sekretariat KORMI Kaltara ini menjelaskan bahwa pihaknya rutin memantau kesiapan mereka melalui laporan yang disampaikan di WhatsApp (WA) grup.
Kontingen Kaltara sendiri, menurut Safril, masih tetap berkekuatan 161 pegiat, official dan panitia. Mereka nantinya akan bertolak secara bertahap menyesuaikan jadwal pertandingan.
Dijelaskan Safril, keberangkatan diawali sejumlah panitia pada 30 Juni untuk mempersiapkan akomodasi dan transportasi di Bandung. Direncanakan, seluruh panitia akan tiba pada 1 Juli untuk mengikuti opening ceremony. Sedangkan pegiat mulai berangkat sehari sebelum pertandingan. (jkr)
Discussion about this post