TARAKAN – Effendhi Djuprianto kembali menyatakan rencananya maju dalam Pemilihan Ketua pada Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Tingkat I Partai Golongan Karya (Golkar) Kalimantan Utara (Kaltara).
Pria yang juga menjabat Wakil Wali Kota Tarakan ini sebelumnya telah mencalonkan diri saat musda akan digelar pada tahun lalu. Akan tetapi pada dalam perjalanannya ditunda karena dengan berbagai pertimbangan.
Kini, setelah wacana musda kembali mengemuka, Effendhi Djuprianto menyatakan siap lagi untuk mencalonkan diri karena merasa didukung sejumlah DPD tingkat II dan sayap partai baik yang didirikan maupun yang mendirikan, sebagai pemilik suara.
“Ya, artinya kan kita siap tidak siap harus siap. Kenapa saya maju, karena pertama permintaan teman-teman dari DPD dan sayap. Jadi saya sudah dapat dukungan kurang lebih sekitar 4 kabupaten dan 7 sayap didirikan dan mendirikan,” ujar Effendhi Djuprianto kepada awak media, Senin (18/1).
Dengan jumlah itu, Effendhi Djuprianto merasa punya peluang besar untuk terpilih secara aklamasi. Dengan catatan, jika tidak ada perubahan dari yang diperkirakannya.
“Kalau tidak ada perubahan dari pendaftaran berdasar yang lalu itu kayaknya kata-kata orang akan aklamasi,” ungkap Effendhi Djuprianto.
Informasinya yang diperolehnya, ada dua bakal calon yang muncul. Selain dirinya, juga ada Ketua DPD Tingkat II Partai Golkar Bulungan yang juga Bupati Bulungan terpilih, Syarwani. (jkr-1)
Discussion about this post