NUNUKAN – Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI – Malaysia Yonarhanud 16/SBC/3 Kostrad, berhasil mengamankan narkotika golongan I jenis sabu sebanyak 1,36 gram dan 7 orang tersangka yang terlibat dalam peredaran sabu di Sebuku, Kabupaten Nunukan, Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara).
Pengungkapan bermula saat anggota pos Tembalang kecamatan Sebuku, melaksanakan patroli, di jalan trans Kaltara, Kecamatan Sebuku, Jumat (22/1/2021), sekitar pukul 23.30 WITA.
“Penangkapan sabu berawal dari kegiatan patroli rutin anggota Pos Tambalang, Kecamatan Sebuku di jalan Trans Kaltara, Jumat (22/1/2021), sekitar Pukul 23.30 WITA. Tanpa diduga, anggota mendapati warga dengan gerak gerik sangat mencurigakan, Setelah dilakukan pendekatan dan pemeriksaan, terdapat paket sabu tersimpan di badan mereka,” kata Komandan Satgas Pamtas Yonarhanud 16/SBC, Mayor Arh Drian Priyambodo, Senin (25/01/2021).
Dibeberkan dalam kasus ini, anggotanya mengamankan 7 tersangka. Salah seorang dari tersangka adalah petugas pemadam kebakaran (Damkar) Kecamatan Sebuku.
“Status tersangka ini ada kurir, pembeli dan pengedar, terduga pelaku masing masing, MS (26), AB (27), AL (26), RD (28), LP (22), MS (22), SP (23). Sabu sendiri dibawa dari Malaysia masuk ke wilayah Kecamatan Sebuku, Kabupaten Nunukan,” terangnya.
Tidak hanya sabu, hasil pemeriksaan anggota Satgas Pamtas menemukan alat hisap sabu yang tersimpan di dalam tas. Dengan bukti-bukti tersebut, tersangka langsung diamankan ke Pos Tambalang untuk diminta keterangannya.
“Menindaklanjuti temuan sabu, Komandan Pos (Danpos) Tambalang Lettu Arh Idam amin, Melakukan pengembangan lewat dialog kepada para tersangka, teknik ini bertujuan untuk mendapatkan informasi lebih jauh, “Sebutnya.
Selain mengamankan sabu, Satgas Pamtas menyita sejumlah alat bukti milik pelaku berupa 8 buah handphone, 6 buah dompet serta kartu identitas dan uang tunai sebesar Rp 2.130. 000, termasuk alat hisap.
“Tersangka sudah diserahkan langsung kepada Kasat Resnarkoba Polres Nunukan,” ungkap Dansatgas. (jkr-2)
Discussion about this post