TARAKAN – Penjabat (Pj) Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E, M.Si menilai TP PKK dan Dekranasda merupakan mitra strategis pemerintah dalam mewujudkan pembangunan di bidangmya.
Hal itu disampaikan Bustan dalam sambutannya saat menghadiri pelantikan Penjabat (Pj) Ketua TP PKK sekaligus Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tarakan di Gedung Serbaguna Kantor Wali Kota Tarakan, Rabu (13/3/2024).
Meisa Ruslina, S.E dilantik sebagai Penjabat (Pj) Ketua TP PKK sekaligus Ketua Dekranasda Tarakan, menggantikan Siti Rujiah yang telah berakhir masa baktinya seiring berakhirnya jabatan Wali Kota Tarakan.
Ia dilantik langsung Ketua TP PKK sekaligus Ketua Dekranasda Kaltara, Hj. Rachmawati.
Keberadaan TP PKK, dinilai Bustan, sangat penting terutama untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Tentu saja memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Bukan hanya kualitas hidup masyarakat, tapi kualitas hidup lingkungan,” ujar Bustan dalam sambutannya.
Selain itu, TP PKK juga dinilai memiliki peran sentral dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia agar dapat semakin maju dan bersaing.
Bustan berharap, dalam melaksanakan kegiatannya, TPP PKK dan Dekranasda dapat berpedoman pada visi, misi dan program kerjanya.
TP PKK misalnya, memiliki 10 program pokok. Yaitu penghayatan dan pengamalan Pancasila, gotong royong, pangan, sandang, perumahan dan tata laksana rumah tangga, pendidikan dan keterampilan, Kesehatan, pengembangan kehidupan berkoperasi.
Namun, program kerja itu tidak sekedar seremonial. Tapi dapat diimplementasikan dalam kegiatannya. Untuk mencapainya, Bustan mengajak TP PKK dan Dekranasda untuk bersinergi dengan pemerintah.
“Ketika kita bisa berkolaborasi, bersinergi, berkoordinasi dan berkomunikasi secara efektif, tidak ada yang tidak mudah,” tutur Bustan.
Bustan juga berharap TP PKK dan Dekranasda dapat mendukung pemerintah daerah di masa transisi sehingga bersama-sama memajukan Tarakan dan provinsi Kaltara. (adv)



















Discussion about this post