TARAKAN – Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Utara menggelar syukuran peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Polairud di Mako Ditpolairud Polda Kaltara, Senin (4/12/2023).
Kapolda Kaltara, Irjen Pol Daniel Adityajaya S.H, S.I.K, M.Si hadir pada acara tersebut sekaligus menyampaikan amanat tertulis dari Kapolri, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.
Kepada seluruh personel Polairud Baharkam Polri, Kapolri meminta untuk terus menunjukkan eksistensinya dalam menjalankan tugasnya memelihara keamanan.
Kapolri juga meminta agar pengawasan di wilayah laut terus ditingkatkan dan diperketat sehingga para pelaku ilegal logging, ilegal oil, perdagangan manusia, penyelundupan narkoba, perdagangan senjata ilegal dan lainnya yang dapat merugikan dan membahayakan negara dapat diantisipasi dan dicegah.
Personel Polairud Baharkam Polri, juga diminta pada masa Pemilu saat ini harus bisa menjadi teladan bagi masyarakat, sebagai perekat simpul persatuan dan kesatuan bangsa, dengan menanamkan nilai-nilai Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika.
“Sehingga dapat terwujudnya Pemilu yang aman, lancar, damai dan sejuk,” kata Kapolri dalam amanatnya.
Kapolda mengapresiasi atas dedikasi jajaran Polairud dan menekankan untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di perairan Kaltara.
“Saya memberikan apresiasi tertinggi atas prestasi tersebut. saya berharap penghargaan ini dapat menjadi dorongan semangat bagi seluruh personel Ditpolairud Polda Kaltara untuk terus memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat,” harap Kapolda.
Syukuran ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Kapolda didampingi Wakapolda Kaltara, Brigjen Pol Kasmudi S.I.K dan Dirpolairud, Kombes Pol Bambang Wiriawan S.I.K, M.H kepada perwakilan penerima Anggota Polairud Polda Kaltara.
Acara ini menjadi simbol kesuksesan dan semangat untuk menjaga keutuhan dan keamanan maritim dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan. (*)
Sumber: Humas Polda Kaltara
Discussion about this post