TARAKAN – Jalur satu arah di jalan sekitar Stadion Satu Adil, Tarakan, mulai diterapkan sejak Jumat (27/8/2022).
Dinas Perhubungan Tarakan mengatur alur kendaraan dari segala arah, berputar dari kiri ke kanan mengelilingi stadion Datu Adil.
“Kita terapkan satu arah terhitung mulai hari ini sampai dengan kita evaluasi tiga bulan ke depan,” ujar Kepala Dishub Tarakan Ahmady Burhan.
Diakui mantan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tarakan ini, masih ada pengendara yang belum mengetahui penerapan kebijakan itu.
Namun pihaknya telah memasang rambu serta imbauan di sekitar jalan sebagai petunjuk bagi pengendara untuk mengikuti kebijakan tersebut.
“Dari pantauan kami memang masih ada masyarakat yang sedikit tetkaget-kaget, namun itu tidak masalah karena di lapangan juga sudah kami pasang rambu, termasuk penunjuk arah dan imbauan,” ungkapnya.
Menurut Ahmady Burhan, selama tiga bulan ke depan, pihaknya akan mengawasi penerapan kebijakan tersebut sampai diberlakukan secara permanen. Pihaknya juga akan mengevaluasi setelah tiga bulan diterapkan.
Ahmady Burhan berharap kebijakan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat. Menurutnya, kebijakan ini sudah melalui kajian panjang dan telah dievaluasi oleh tim teknis dan dibahas di Forum LLAJ Tarakan.
Disamping itu, data dari Satlantas Polres Tarakan yang diterima pihaknya, jalan di depan Stadion Satu Adil rawan kecelakaan. Sehingga perlu diterapkan kebijakan yang mengatur lalu lintas di sekitar jalan itu.
“Berdasarkan data yang kami terima di situ rawan, makanya ini jadi prioritas untuk dilakukan satu arah,” ungkapnya.
“Harapan kita nanti bisa meminimalisir terjadinya permasalahan di lapangan. Termasuk risiko terjadinya laka lantas,” harap Ahmady Burhan. (jkr)
Discussion about this post