TARAKAN – Setelah melalui Musyawarah Daerah (Musda), Rochman Archandas akhirnya dipercaya memimpin Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kalimantan Utara (Kaltara) periode 2024 – 2029.
Musda DPD AMPI Kaltara digelar di Hotel Monaco Tarakan, Sabtu (12/7/2024), mengacu pada surat keputusan DPP AMPI nomor: KEP-45/DPP-AMPI/7/2024.
Rochman Archandas yang menjadi calon tunggal, secara aklamasi terpilih menjabat Ketua DPD AMPI Kaltara untuk periode ke depan.
Usai terpilih, putra dari bakal calon Gubernur Kaltara, Brigjen TNI H. Sulaiman ini langsung menyusun struktur kepengurusan.
Bahkan sore hari, Rochman Archandas dan jajarannya langsung dilantik oleh Ketua Umum AMPI, Jerry Sambuaga.
Ketua Umum AMPI, Jerry Sambuaga menaruh harapan di bawah kepemimpinan Rochman Archandas, DPD AMPI Kaltara kembali aktif, setelah vakum beberapa tahun.
“Di bawah kepemimpinan mas Rochman ini akan menjadi lebih baik, lebih aktif lagi,” harap Jerry Sambuaga saat diwawancarai awak media usai acara.
Jerry Sambuaga juga meminta DPD AMPI Kaltara untuk segera melakukan konsolidasi serta menyusun agenda baik kegiatan kemasyarakatan maupun politik khususnya Partai Golkar.
Pasalnya, sebagai organisasi yang didirikan Partai Golkar, sudah sepantasnya AMPI harus berjuang terhadap agenda politik Partai Golkar.
Di antaranya turut membantu dalam memenangkan Partai Golkar di pemilihan kepala daerah seretak 2024.
“Kami berharap AMPI aktif membantu dan juga apabila ada calon-calon yang mungkin dari kader AMPI, kami juga siap mensupport dan kami merasa inilah saatnya AMPI berperan lebih aktif lagi dalam agenda-agenda,” harap pria yang juga menjabat Wakil Menteri Perdagangan ini.
Sementara itu, Ketua DPD AMPI Kaltara terpilih, Rochman Archandas mengaku siap melaksanakan arahan dari Ketua Umum AMPI. Di antaranya mengaktifkan kembali DPD AMPI di kabupaten dan kota di Kaltara.
“Sesuai arahan dari DPP kita juga mau melakukan konsolidasi karena DPD tingkat II AMPI semuanya Plt dan harus segera dimusdakan,” ujar Rochman Arcandas.
Rochman berharap pembentukan kembali pengurus DPD AMPI tingkat II se-Kaltara bisa dilakukan sebelum pilkada. Karena bisa berperan aktif lagi.
Selain itu, ia juga menegaskan, menghadapi Pilkada, pihaknya akan aktif untuk membantu perjuangan partai Golkar. Ia juga berharap ada kader AMPI yang maju di pilkada dan pihaknya siap mendukung. (jkr)
Discussion about this post