TARAKAN – Peluncuran tahapan, maskot dan jingle Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tarakan berlangsung meriah, Sabtu malam (22/6/2024).
Ribuan masyarakat memadati Taman Berkampung, menyaksikan acara tersebut.
Hewan khas Tarakan, Bekantan dipilih menjadi maskot dengan nama Si Mastam atau akronimnya “Masyarakat Tarakan Memilih”.
Sementara jinglenya diberi judul “Tarakan Berseru Memilih” yang diciptakan oleh Evoice Band.
Penjabat Walikota Tarakan, Bustan, bersama Forkopimda dan komisioner KPU Kalimantan Utara, KPU Tarakan dan Bawaslu Tarakan menekan tombol tanda diluncurkannya tahapan, maskot dan jingle Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Tarakan.
Ketua KPU Tarakan, Dedi Herdianto dalam sambutannya berharap dengan peluncuran ini, masyarakat gembira dalam menyambut Pilkada Tarakan.
“Harapan dari kami, KPU Tarakan, sebagai gambaran semangat, kemeriahan, kegembiraan dan suka cita masyarakat Tarakan menyambut gelaran Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Tarakan yang nantinya dilaksanakan di tanggal 27 November mendatang,” harap Dedi Herdianto.
Menurutnya, pilkada merupakan pesta demokrasi lima tahunan sebagai sarana menghasilkan pemimpin daerah melalui pemilihan.
Karena itu, Dedi Herdianto mengajak masyarakat untuk meramaikan pilkada Tarakan dengan menggunakan hak pilihnya pada hari pencoblosan, 27 November mendatang.
“Seyogyanya pesta, mari kita ramaikan, mari kita semarakkan, mari kita riuhkan. Mari seluruh masyarakat kota Tarakan berbondong-bondong datang dan mencoblos di setiap TPS pada 27 November 2024,” ajak Dedi.
Dedi juga mengimbau seluruh stakeholder untuk tetap menjaga keamanan, kedamaian, kerukunan, kekeluargaan kita di bumi Paguntaka Tarakan ini.

“Meriah dan damai dalam gelaran pesta adalah lumrah. Tapi tetap menjaga keamanan, kedaiaman, kerukunan serta kekeluargaan adalah prioritas yang menjadi tanggung jawab kita bersama,” imbau Dedi.
Acara semakin meriah saat eks vokalis Utopia, Fia Fellini menggebrak panggung dengan lagu-lagu hitsnya. Sebanyak 10 lagu yang ia bawakan mampu membawa warga turut bernyanyi. (jkr)
Discussion about this post