TANJUNG SELOR – Wakil Bupati (Wabup) Bulungan, Ingkong Ala mengapresiasi progres pembangunan bendungan I Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Sungai Kayan yang dinilai cukup signifikan.
Orang nomor dua di Pemerintah Kabupaten Bulungan itu turut meninjau lokasi pembangunan PLTA Sungai Kayan di Kecamatan Peso, Kabupaten Bulungan, Minggu (10/12/2023).
Dari pantauannya, Wabup menilai pembangunannya telah mengalami kemajuan dibandingkan ketika meninjau lokasi yang sama beberapa bulan lalu.
Di antaranya terkait pembangunan akses jalan menuju titik bendungan I yang diperkirakan telah mencapai lebih dari 3 kilometer.
“Waktu kami datang kurang lebih bulan 5, kita cek di gudang handak (peledak), karena baru mulai dari sini. Pada hari ini sangat bersyukur sekali 3 kiloan lebih, kita sudah lihat jalan yang mereka sudah gusur, siapkan infrastrukturnya, sekaligus kita bisa lihat peledakkan tadi,” ujar Wabup Ingkong Ala.
Tidak hanya fisik, ia juga memuji gerak cepat PT Kayan Hydro Energy (KHE) dalam mengurus perizinan yang sudah kedaluarsa. Terutama perizinan yang memiliki kewenangan di kementerian terkait. Hal itu juga dinilai bagian dari kemajuan progres pembangunan dari proyek strategis nasional ini.
“Perizinannya di kabupaten dan provinsi hanya lokasi saja kita izinkan sama Amdalnya. Yang lain-lain seperti perizinan yang sangat teknis sekali,sangat prinsip sekali, itu di kementerian. Mereka sudah urus semua. Ini selesai, mereka pulang sambil kerja,” ungkap Wabup.
Ia berharap, pembangunan PLTA Sungai Kayan ini cepat dikerjakan. Hal itu juga sesuai harapan masyarakat.
Menurutnya meski diawal pembangunan sempat menolak. namun dapat memahami setelah diberikan pemahaman. Manfaatnya akan dirasakan oleh generasi mereka yang akan mendatang. (jkr)
Discussion about this post