NUNUKAN – Dengan mengusung tema “Meraih Keberkahan di Bulan Ramadhan”, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nunukan bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) kembali menggelar buka puasa bersama dan tarawih keliling dengan masyarakat.
Kegiatan diawali buka puasa bersama dengan warga dari beberapa kecamatan yang dipusatkan di Masjid Hidayaturrahman, Islamic Center, Jalan Sei Jepun, Kelurahan Mansapa, Sabtu (23/4/2022) sore.
Bupati Nunukan Hj.Asmin Laura Hafid dan Wakil Bupati H.Hanafiah hadir dalam acara tersebut. Tampak juga Sekretaris Daerah Nunukan Serfianus, Wakil Ketua DPRD Kaltara H. Andi Muhammad Akbar, unsur Forkopimda, kepala OPD dan staf, tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga.
Bupati Hj. Asmin Laura Hafid dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pemkab Nunukan sudah dua tahun terakhir tidak menggelar buka uasa bersama karena masih dalam kondisi pandemi Covid-19. Karena itu, acara yang berlangsung saat ini terkesan sangat Istimewa.
“Pada hari ini suasana luar biasa Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan dapat berkumpul dengan masyarakat, Berbuka bersama, Sholat Wajib Berjamaah hingga Sholat Sunnah Tarwih berjamaah, momentum ini terasa begitu Istimewa dan sudah kita nanti-nantikan bersama,” ujar Bupati.
Ia berharap situasi bisa kembali pulih, sehingga seluruh masyarakat dapat melaksanakan Idulfitri bersama sanak saudara dengan senang dan aman.
“Kita semua berharap situasi bisa kembali pulih, supaya kita bisa berlebaran, berkumpul bersama sanak saudara dengan perasaan tenang dan aman,”, harap Bupati.
Bulan Ramadhan ini menurut Bupati Laura, merupakan bulan yang memiliki keistimewaan, dibandingkan dengan bulan-bulan yang lain. Keistimewaan ini adalah karunia dari Tuhan Yang Maha Esa yang tiada tara dan patut disyukuri. Cara mensyukuri antara lain dengan selalu berusaha melaksanakan perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya.
Oleh sebab itu, Bupati Laura mengajak masyarakat Nunukan untuk memanfaatkan Ramadhan sebaik-baiknya dengan memperbanyak amalan ibadah. Di antaranya dengan selalu taat melaksanakan sholat wajib dan sholat sunah Tarawih, memperbanyak dzikir dan amalan ibadah yang lain.
“Saat ini kita sudah berada di 10 hari terakhir di bulan Ramadhan, saya mengajak mari kita terus meningkatkan kualitas Ibadah, supaya bisa meraih kemenangan, serta mencapai derajat taqwa seperti yang dijanjikan oleh Allah SWT bagi orang-orang yang berpuasa dengan penuh keikhlasan”, tutup Laura.
Acara Buka Bersama diawali dengan Tausiyah yang mengusung Tema “Meraih keberkahan di bulan Ramadan” oleh Ustadz H. KASMAN GAFFAR S.E, Lc dan Sholat Tarwih Berjamaah. (Tim Liputan)
Sumber: Bagian Prokompim Setda Nunukan
Discussion about this post