TARAKAN – Upaya dan inovasi yang dilakukan Rumah Sakit Umum Kota Tarakan (RSUKT), diganjar apresiasi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tarakan.
Di momentum 3 tahun kepemimpinan Wali Kota Tarakan dr. H. Khairul M.Kes dan Wakil Wali Kota Effendhi Djuprianto, Pemkot Tarakan memberikan penghargaan kepada RSUKT sebagai unit penyelenggara pelayanan publik yang telah memberikan kontribusi untuk penguatan Smart City Tarakan.
Penghargaan diserahkan langsung Wali Kota Khairul kepada manajemen RSUKT diwakili Kepala Bidang (Kabid) Penunjang dr. Rozy, di acara Jumpa Pagi di gedung Serbaguna Kantor Wali Kota Tarakan, Selasa (1/3/2022).
Seperti diketahui, RSUKT meluncurkan beberapa aplikasi. Di antaranya Aplikasi Pelayanan Elektronik Melayani Masyarakat Tertangani Segera (APEM MANIS) untuk memudahkan masyarakat mengakses layanan di rumah sakit milik Pemerintah Kota (Pemkot) Tarakan itu.
“Seperti rumah sakit, itu juga inovasinya luar biasa banyak, memperbaiki pelayanan, sehingga juga bisa meningkatkan pendapatan,” puji Wali Kota Khairul dalam sambutannya.
Dampak dari inovasi itu, rumah sakit tipe C ini mampu menghasilkan pendapatan mencapai Rp 65 miliar, dari target yang dibebankan Pemkot Tarakan hanya Rp 3 miliar pada tahun lalu.
Pendapatan itu nantinya akan dikelola lagi RSUKT untuk memenuhi biaya operasionalnya. Sehingga bisa mengurangi ketergantungan anggaran dari Pemkot Tarakan.
Sementara itu, mewakili Direktur RSUKT dr. Joko Haryanto M.M, menurut Kabid Penunjang dr. Rozy, aplikasi APEM MANIS memiliki banyak manfaat.
“Kita bisa download dari aplikasi android playstore, kalau misalkan mau mendaftar, mau ke poli mana, bisa lewat itu. Jadi kita mengurangi antrean di polinya atau di loket pendaftaran,” ujarnya membeberkan di antara manfaat aplikasi itu.
Selain memudahkan pendaftaran ke layanan poli, juga ada informasi terkait ketersediaan kamar, dan masih banyak lagi informasi lainnnya yang tersedia di aplikasi APEM MANIS.
“Insya Allah memudahkan dan yang pasti kepastian pelayanan. Jadi ke rumah sakit sudah pasti, bahwa akan terlayani, bahwa akan mendapatkan kamar, tidak perlu menunggu lama,” ungkapnya. (jkr)
Discussion about this post