TARAKAN – Pengurus Provinsi (Pengprov) Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Kalimantan Utara (Kaltara) menggelar Seleksi Provinsi (Selekprov) di lapangan parkir Mapolresta Bulungan.
Kegiatan tersebut digelar dalam rangka mencari atlet yang akan dipersiapkan menuju kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) yang akan berlangsung 8-13 Juli mendatang di Bali.
Selekrprov diikuti 4 daerah di Kaltara. Hanya Malinau yang tidak mengirimkan atlet karena belum memiliki induk organisasi FOPI.
“Kalau daerahnya 4 kabupaten kota yang ada di Kaltara minus Malinau, belum terbentuk,” ujar Ketua Harian Pengprov FOPI Kaltara, Anto JR, Sabtu (10/6/2023).
Menurut Anto, atlet yang ambil bagian adalah yang tampil pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) I Kaltara. Mereka diseleksi lagi agar mendapatkan atlet yang siap diberangkatkan.
Sebab, pasca porprov pada November tahun lalu, atlet diharapkan terus mempersiapkan diri. Seperti yang dilakukan atlet Bulungan dengan rutin berlatih dan mengikuti kejuaraan di Kaltim. Hasilnya masuk empat besar di salah satu nomor yang dipertandingkan.
Di Kualifikasi PON nanti, FOPI Kaltara berencana mengikuti semua nomor pertandingan, yakni 10 nomor. Namun ia belum bisa menyebutkan jumlah atletnya karena menunggu hasil seleksi.
FOPI Kaltara juga berencana menggelar pemusatan latihan yang dipusatkan di Bulungan dengan mendatangkan pelatih dari luar Kaltara.
Disinggung target di Kualifikasi PON, ia optimis Kaltara bisa meloloskan atlet ke PON.
“Kita optimis, karena di Pentaque ini tidak ada juara abadi, tergantung dari sikon, bagaimana para atlet itu bisa enjoy main,” ungkapnya. (jkr)
Discussion about this post