TARAKAN – Hingga menjelang akhir tahun 2025, antrean di Kantor Pos Cabang Tarakan masih tampak. Warga terlihat memadati halaman kantor pos di Jalan Jenderal Sudirman.
Ternyata Kantor Pos Cabang Tarakan masih menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Sementara Kesejahteraan Rakyat (BLTS) Kesra.
Kepala Kantor Pos Cabang Tarakan, Kusuma Setia Natanegara menjelaskan untuk penyaluran BLTS Kesra tahap tiga, ada 10.806 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di 20 kelurahan.
Penyalurannya dilakukan secara bertahap dan diupayakan selesai tepat waktu yakni di akhir tahun 2025.
“Penyaluran susulan tahap ketiga ini menyasar 10.806 KPM. Kami melakukan pembayaran secara bertahap hingga tenggat waktu pada 31 Desember mendatang,” ujar Kusuma, Selasa (23/12/2025).
Kusuma membeberkan, hingga Senin (22/12/2025), realisasi pembayaran tahap ketiga baru mencapai 3.838 KPM atau sekitar 35 persen dari target.
Karena itu, Kantor Pos Cabang Tarakan terus menggenjot realisasi penyalurannya agar bisa tersalurkan semuanya sesuai waktu.
Salah satu cara dengan tetap membuka loket pelayanan, termasuk pembayaran BLTS Kesra di hari libur Natal.
“Walaupun nanti libur Natal akan ada layanan terbatas. Jadi tetap kami buka, termasuk untuk pembayaran tetap kami lakukan,” ujar Kusuma.
Sebelumnya, penyaluran untuk tahap pertama dan kedua telah rampung pada 19 Desember lalu dengan total 10.327 KPM. Adapun jumlah penerima BLTS Kesra di Tarakan untuk tiga tahap mencapai 21.133 KPM.
BLTS Kesra merupakan program stimulus Pemerintah Pusat yang menyasar masyarakat berpenghasilan rendah guna menjaga daya beli di tengah tekanan ekonomi.
Dalam program ini, setiap KPM menerima bantuan tunai sebesar Rp900 ribu untuk periode tiga bulan (Oktober, November, dan Desember), dengan besaran Rp300 ribu/bulan.
Dengan bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat Tarakan, terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok di penghujung tahun. (Rajab)
Tingkatkan Konektivitas, Pemprov Dorong AirAsia Buka Rute Penerbangan Tarakan-Tawau
TANGERANG - Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., bersama jajaran melakukan audiensi bersama manajemen PT...
Read moreDetails



















Discussion about this post