JAKARTA – Ketua Komite III DPD RI, Hasan Basri dipercaya menjabat Pimpinan DPD RI untuk Forum Kalimantan Bersatu periode 2024 – 2029.
Sedangkan Teras Narang dipercaya menjadi Pimpinan MPR RI Forum Kalimantan Bersatu.
Keputusan ini Berdasarkan hasil musyawarah secara mufakat yang dihadiri seluruh senator asal Kalimantan di Hotel Fairmont Jakarta, Senin (22/7/2024).
Senator Kaltara yang kembali terpilih sebagai anggota DPD RI lima tahun ke depan ini menyambut baik amanah tersebut.
“Alhamdulillah saya diberikan amanah sebagai pimipinan Forum Kalimantan di DPD dan Teras Narang di MPR RI,” ungkap Hasan Basri dalam rilis tertulisnya, Selasa (23/7/2024).
Pria yang juga menjabat Ketua Jaringan Saudagar Muhammadiyah Wilayah Kaltara ini menjelaskan ada beberapa hal yang disampaikan oleh penasehat Forum Kalimantan Bersatu DPD RI 2024 – 2029.
Di antaranya agar seluruh senator asal Kalimantan diharapkan bisa selalu kompak dan saling mendukung.
“Terutama saat nanti pemilihan pimpinan DPD RI, kita berharap agar senator asal Borneo yang dapat duduk di kursi pimpinan. Hal itu langsung disampaikan oleh Bapak Teras Narang, Bapak Marthin Billa, Bapak Andi Sofyan Hasdam dan lainnya,” tutur pria yang juga menjabat Dewan Pembina Kadin Kaltara ini
Pada kesempatan tersebut, selain dipilih ketua, terdapat amanah untuk senator dalam melengkapi Forum Kaukus Kalimantan.
Hasan Basri (Kalimantan Utara) sebagai ketua, Aji Mirni Mawarni (Kalimantan Timur) sebagai sekretaris dan Erlina Wati (Kalimantan Barat) sebagai bendahara.
Suasana acara pertemuan berlangsung penuh keakraban dan diskusi santai, dalam rangka bersama-sama ke depannya untuk memperjuangkan aspirasi dari masyarakat Pulau Borneo.
“Terutama diskusi terkait dengan adanya IKN yang berasa di Kalimantan Timur, sehingga harapan ke depan seluruh senator asal Kalimantan dapat berperan aktif dalam mendukung dan mengawasi pemerintah,” ungkap Pendiri HIPMI Kaltara.
Pertemuan dan silaturahmi Forum koordinasi ke depannya akan terus dilakukan.
“Kami usahakan untuk mengagendakan pertemuan rutin, agar silaturahmi terus terjaga di tengah kesibukan masing-masing senator ke depannya,” harap Hasan Basri, Ketua PBSI Kaltara. (*)



















Discussion about this post