SEMARANG – Dari cabang bulutangkis, tim beregu putra Kalimantan Utara (Kaltara) harus terhenti langkahnya Pekan Olahraga Nasional (Pornas) XVI Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2023, Jawa Tengah.
Kaltara sebenarnya sempat mengantongi kemenangan di babak pertama saat menghadapi tim beregu dari Lembaga Administrasi Negara (LAN).
Namun, pada babak kedua, langkah Kaltara dihentikan tim beregu DKI Jakarta dalam pertandingan yang berlangsung di GOR USM, Semarang.
“Lawan LAN menang 3-0, di DKI kalah 3-1,” kata Pelatih Tim Bulutangkis Kaltara, Aden kepada jendelakaltara.co.
Meski demikian, perjuangan Kaltara untuk mempersembahkan medali belum selesai.
Kaltara masih akan turun di nomor perorangan yang masih menunggu jadwal pertandingan.
Ia memastikan, Kaltara akan turun di semua nomor perorangan. Mulai dari tunggal putra, tunggal putri, ganda kelompok umur 90 tahun, ganda ekskutif dan ganda campuran.
Menghadapi pertandingan, Aden menegaskan kondisi pemainnya juga masih prima. Ia berharap, nomor perorangan bisa mencuri medali.
“Kemungkinan ada peluang di ganda campuran, ganda usia 90 sama di tunggal putri,” ungkapnya. (jkr)
Discussion about this post