TARAKAN – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Utara (Kaltara) Obed Daniel Lumban Tobing mengimbau pengurus olahraga untuk mempersiapkan atletnya menghadapi kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 yang akan diselenggarakan sepanjang tahun ini.
“Karena sudah tahun 2023, di mana tahun ini merupakan tahun menghadapi kualifikasi PON secara reguler untuk PON 2024, tentunya kami, Dinas Pemuda dan Olahraga, mengimbau kepada pengurus cabang olahraga untuk mempersiapkan atlet-atletnya, cabang olahraga apapun itu, agar bisa memaksimalkan diri pada saat tampil di kualifikasi PON,” harap Obed saat diwawancarai awak media, beberapa hari lalu.
Dengan mempersiapkan diri secara maksimal, pria yang juga menjabat Sekretaris Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Kaltara ini berharap lebih banyak cabang olahraga yang lolos ke PON XXI/2024 untuk membuka potensi mendulang medali emas.
Obed menyerahkan sepenuhnya kebijakan kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltara untuk memberangkatkan cabang olahraga. Namun ia berharap ada skala prioritas yang diberlakukan karena mempertimbangkan dukungan anggaran.
“Biasanya dari KONI persilakan semua cabor potensial untuk mengikuti kualifikasi PON sesuai jadwal pertandingan cabor masing-masing. Tetap ada skala prioritas, mana yang merupakan cabor andalan, unggulan dan seterusnya, karena ini berkaitan dengan pendanaan,” tuturnya.
Disinggung dukungan anggaran, Obed menilai tetap ada bantuan dari Pemprov Kaltara. ia sendiri belum bisa membeberkan nominalnya. Namun ia berharap ada kebijakan dari Kepala Daerah untuk mensupport anggaran lebih. (jkr)
Discussion about this post