TARAKAN – Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul M.Kes menghadiri syukuran peresmian gedung Moderasi Sekretariat Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Tarakan pada Jumat (30/12/2022).
Acara tersebut dihadiri jajaran Perangkat Daerah Kota Tarakan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta pengurus FKUB.
“Saya berharap hubungan yang telah terjalin antar umat beragama di Kota Tarakan semakin meningkat dengan adanya FKUB,” ucap Wali Kota dalam sambutannya.
Beliau juga menyampaikan bahwa gedung FKUB menggambarkan moderasi beragama. Dengan terciptanya kerukunan beragama, maka pembangunan Kota Tarakan dapat terlaksana.
“Saya ucapkan selamat atas pemanfaatan gedung ini,” sambungnya.
Di akhir kesempatan, Wali Kota bersama tamu undangan memotong tumpeng sebagai bentuk rasa syukur terhadap peresmian Gedung FKUB dan foto bersama. (*)
Sumber: Bagian Prokompim Setda Tarakan
Discussion about this post