TARAKAN – Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Oesman Sapta Odang mengharapkan peningkatan perolehan suara pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 nanti.
Harapan itu disampaikannya kepada awak media, usai melantik pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Kalimantan Utara (Kaltara) di Kayan Multi Function Hall Hotel Tarakan Plaza, Tarakan, Kamis (10/11/2022).
Dalam kesempatan itu, Oesman Sapta Odang juga membuka pendidikan politik dan konsolidasi DPD, DPC, PAC serta anggota DPRD Partai Hanura se-Kaltara.
Seperti diketahui, Ingkong Ala dipercaya memimpin DPD Partai Hanura Kaltara masa bakti 2020-2025. Namun, pelantikan baru digelar sekarang, setelah tertunda dampak pandemi Covid-19.
Oesman Sapta Odang sendiri menaruh harapan besar kepada Ingkong Ala dan jajarannya. Ia ingin capaian Partai Hanura di Pemilu 2024 nanti lebih baik dari pemilu 2019.
“Pasti kita ingin lebih baik dari yang sebelumnya. Apa yang sudah dicapai, ditingkatkan kembali dan betul-betul berpihak kepada rakyat,” harapnya saat diwawancarai awak media.
Kontribusi Kalimantan Utara bagi Partai Hanura, dinilai Oesman Sapta Odang, luar biasa karena mampu menghasilkan perolehan kursi yang maksimal di daerah.
Karena itu, capaian tersebut perlu ditingkatkan. Karena dengan capaian suara yang banyak, Oesman Sapta Odang yakin Partai Hanura bisa memperjuangkan aspirasi masyarakat.
“Sumbangsih Hanura di sini cukup besar kepada masyarakat melalui DPRD-nya. Itu juga kita harus tingkatkan. Kenapa? Suara yang kecil tidak bisa membawa kepentingan yang banyak,” tuturnya.
Ia menargetkan untuk perwakilan Kaltara di Senayan bisa meraih 1 kursi. Sementara untuk DPRD Provinsi Kaltara bisa meraih 7 hingga 8 kursi.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Hanura Kaltara Ingkong Ala dalam memastikan pihaknya aktif dalam melakukan konsolidasi dan menjalankan program kerja di setiap tingkatan dengan pola dan strategi pergerakan menyesuaikan situasi dan kondisi di masing-masing wilayah.
“Beberapa agenda penting yang dilakukan DPD Partai Hanura Kaltara saat ini dalam menghadapi Pemilu 2024 yaitu menyiapkan perangkat-perangkat partai di masing-masing tingkatan, menjalankan program kerja partai sesuai visi dan misi Partai Hanura, melakukan konsolidasi di masing-masing tingkatan dalam rangka mempersiapkan agenda politik, termasuk mengikuti tahapan verifikasi partai politik 2024,” ujarnya.
Selain itu, pihaknya juga mempersiapkan kader yang ingin ikut dalam pemilihan legislatif maupun pilkada 2024. Pihaknya menargetkan di semua kontestasi pemilu, yakni meraih kemenangan.
Sebagai gambaran, bebernya, hasil pemilu 2019 lalu, Partai Hanura mampu meraih 5 kursi di DPRD provinsi Kaltara dan berhasil mendudukkan satu wakilnya sebagai unsur pimpinan yakni wakil ketua.
Sementara dari lima kabupaten kota di Kaltara, Partai Hanura meraih 17 kursi. Di antaranya di Kabupaten Nunukan menjadi pemenang dan mampu meraih kursi Ketua DPRD Nunukan. Sementara di DPRD Tarakan, Partai Hanura meraih 4 kursi, dan menempatkan satu kadernya sebagai wakil ketua.
Di DPRD Bulungan dan DPRD KTT, Partai Hanura juga cukup bersaya. Hanya di DPRD Malinau yang belum meraih kursi. Namun, ia bertekad memecahkannya pada Pemilu 2024.
Partai Hanura juga mampu menempatkan kadernya menjadi kepala daerah. Di Nunukan, kader Partai Hanura menjadi Bupati Nunukan. Sementara di Bulungan, kader Partai Hanura menjadi Wakil Bupati Bulungan. (jkr)
Discussion about this post