KENDARI – Di momentum Hari Pers Nasional (HPN), Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) juga menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Kendari, Sulawesi Tenggara, Senin (7/2/2022).
Salah satu agenda kegiatan yang dibahas untuk tahun 2022 adalah gelaran Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII yang akan berlangsung di Jawa Timur (Jatim).
Bahkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim melalui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Pulung Chausar memastikan Jatim siap menggelar pesta olahraga multievent awak media itu pada 20-27 Oktober 2022.
Pada Porwanas nanti akan mempertandingkan 9 cabang olahraga yang dipertandingkan. Meliputi atletik, billiar, bulutangkis, bridge, catur, futsal, sepak bola, tenis lapangan dan tenis meja. Tuan rumah juga mengusulkan tambahan satu cabor baru e-sport dan lomba tradisional.
Jatim juga telah menyiapkan 13 venue atau tempat pertandingan utama. Serta 6 venue cadangan yang seluruhnya di Kota Malang, Kota Batu dan Kabupaten Batu.
SIWO PWI Kaltara juga berencana ambil bagian dalam perhetalan tersebut. Melalui Sekretaris SIWO PWI Kaltara Setiadi SE menegaskan pihaknya segera mempersiapkan diri dengan membentuk Kontingen. Apalagi Porwanas merupakan multievent olahraga terakbar bagi para jurnalis.
“Sebenarnya kita sudah mempersiapkan Porwanas sejak jauh hari, namun karena menunggu pandemi Covid-19 menurun dan keberadaan wartawaan olahraga se Indonesia diminta turut berperan dalam PON XX Papua, maka kita konsen ke situ dulu,” kata Setiadi dalam rilisnya yang diterima awak media ini, Senin (7/2/2022).
Dalam rangka mempersiapkan kontingen Kaltara menuju Porwanas, Setiadi mengaku pihaknya bersama PWI Kaltara sudah berkoordinasi dengan Gubernur kaltara Zainal Arifin Paliwang untuk ambil bagian. SIWO PWI Kaltara tetap mematok target di Porwanas nanti.
“Meski Porwanas kali ini pertama kali akan diikuti para jurnalis Kaltara, tapi kita tidak serta merta tanpa persiapan dan target. Jadi nanti kami akan rapatkan cabor peluang medali sebagaimana harapan Gubernur Kaltara,” jelasnya.
Untuk untuk mendukung kesiapan atlet yang akan berlaga, SIWO PWI Kaltara berencana menggelar training center bekerja sama dengan pengurus cabang olahraga (cabor).
Karena itu, Setiadi mengharapkan dukungan cabor untuk dapat membina para jurnalis yang akan mempersiapkan diri nantinya. (jkr)
Discussion about this post